Cara Mengatasi Rambut Berminyak Agar Tetap Sehat

rambut berminyak
Tidak bisa disangkal jika sebagian besar orang memilki masalah rambut berminyak, hal ini bisa terjadi karena Indonesia memilki iklim panas yang cukup lama. Sinar matahari membuat tubuh lebih cepat berkeringat yang secara tidak disadari menyebabkan rambut menjadi berminyak. Masalah rambut berminyak bisa begitu menyebalkan, apalagi jika rambut sudah mulai nampak lepek, kotor sehingga penampilan menjadi terlihat kurang segar. Rambut berminyak akibat keringat juga memilki bau yang tidak sedap. Cara mengatasi rambut berminyak yang tepat bisa Anda peroleh dengan menyimak pemaparan di bawah ini:

  1. Pilih sampo yang memilki formula ringan
    Sampo yang paling tepat untuk rambut berminyak adalah jenis sampo yang mengandung formula ringan sehingga rambut tidak akan menjadi kering meski pun Anda keramas setiap hari. Disarankan untuk memakai sampo yang memilki kandungan silikon agar kondisi rambut Anda yang sedang berminyak tidak semakin parah.

  2. Perawatan dengan lemon
    Coba untuk memakai lemon sebelum Anda berencana untuk membersihkan rambut memakai sampo. Anda bisa memanfaatkan buah jeruk lemon sebagai alternatif alami untuk mengatasi rambut berminyak. Pilih lemon segar untuk diambil sarinya setelah itu aplikasikan sari buah lemon ke permukaan kulit rambut hingga merata. Tunggu selama beberapa saat agar kandungan yang dimilki dari lemon bisa meresap ke dalam kulit rambut. Lemon dipercayai mampu mengangkat dan menghilangkan kadar minyak berlebih sehingga rambut terbebas dari masalah rambut berminyak dan rambut kering.

  3. Rajin memakai kondisioner
    Cara mengatasi rambut berminyak dengan hanya memakai kondisioner pada ujung rambut saja. Hal ini berrtujuan untuk meminimalisir kondisi rambut berminyak sehingga tidak menjadi lebih parah dari sebelumnya. Kondisioner masih dibutuhkan oleh rambut, namun jika Anda memilki kondisi rambut berminyak, alangkah baiknya jika Anda hanya mengaplikasikan kondisioner pada ujung rambut saja, tidak mengenai kulit kepala sama sekali.

  4. Minyak alami
    Jika rambut berminyak Anda telah menyebabkan ketombe, Anda bisa memakai minyak alami, antara lain ada jojoba oil atau olive oil yang mampu mengatasi masalah rambut minyak berketombe. Aplikasikan minyak alami pada permukaan kulit rambut yang berfungsi untuk menutrisi rambut serta menghilangkan ketombe. Ketombe merupakan salah satu masalah rambut yang biasa terjadi ketika kondisi rambut tengah berminyak.

  5. Kurangi pemakaian gel rambut
    Cara mengatasi rambut berminyak juga bisa diselesaikan dengan mengurangi pemakain gel rambut. Pada umumnya para pria lebih nyaman pergi keluar rumah setelah selesai mengaplikasikan gel rambut, akan tetapi untuk kondisi rambut berminyak, pemakaian gel rambut sangat tidak disarankan.

    Anda bisa membayangkan bagaimana hasilnya jika Anda terlalu memaksakan diri untuk memakai gel rambut pada rambut berminyak Anda, tentunya rambut akan terlihat lebih mengkilap dan lengket, bukan?. Tidak ada salahnya jika mengkilap dan lengket itu sehat, namun lainnya jika rambut Anda yang mengkilap dan lengket itu terjadi karena kondisi rambut yang terlalu berminyak.

{ 0 comments... read them below or add one }

Posting Komentar