Ketombe bisa hilang secara merata dari keseluruhan kulit kepala jika Anda berhasil membuat kondisi kulit kepala selalu tampak bersih dan sehat, lantas apa sajakah cara menghilangkan ketombe yang dinilai manjur dan tidak mengesampingkan kesehatan kulit kepala sehingga rambut dan kulit kepala selalu sehat dan bebas dari ketombe membandel yang menempel.
- Gunakan Minyak Zaitun
Minyak zaitun tidak hanya berguna untuk memanjangkan rambut, minyak alami yang satu ini ternyata cukup manjur menghilangkan ketombe. Panaskan minyak zaitun murni untuk dioleskan pada kulit kepala dan rambut sebelum tidur, pijat selama waktu yang Anda inginkan. Olesan minyak alami ini bisa Anda diamkan hingga keesekon harinya untuk kemudian Anda bilas dengan sampo. - Manfaatkan Cuka
Cara menghilangkan ketombe dengan memakai cuka. Cuka dinilai sebagai bahan yang cukup efektif untuk membantu menghilangkan ketombe karena kaya kandungan potassium dan beberapa senyawa lainnya yang dipercayai mampu membantu menghilangkan ketombe dan sel kulit mati pada kulit kepala.
Ada beberapa cara yang bisa Anda terapkan jika Anda memilih cuka sebagai bahan untuk menghilangkan ketombe. Anda bisa memakai cuka dengan tambahan sari buah apel untuk membantu proses pengikisan sel kulit mati selama lima sampai tujuh menit. Sel kulit mati menjadi faktor penyebab mengapa rambut Anda memiliki ketombe, oleh karena itu dibutuhkan campuran sari buah apel dan cuka untuk membantu menghilangkan sel kulit mati yang ujungnya juga bisa menghilangkan ketombe Anda. - Yoghurt dan Lada Hitam
Yoghurt dan lada hitam bisa Anda manfaatkan sebagai bahan alami anti ketombe. Siapkan dua sendok teh lada hitam untuk dicampurkan dengan yoghurt, kedua bahan alami yang telah tercampur ini bisa langsung Anda pakai untuk merawat kulit kepala dengan mengaplikasikannya secara langsung. Pijat kepala yang telah diolesi dengan pasta yoghurt dan lada hitam selama beberapa saat, biarkan pasta alami tersebut beberapa jam baru kemudian Anda cuci dengan memakai sampo. - Minyak Kelapa dan Lemon
Selain memakai minyak zaitun, Anda juga bisa memanfaatkan minyak kelapa yang sebelumnya telah dicampurkan dengan perasan buah jeruk lemon segar. Jeruk lemon dinilai sebagai bahan alami yang cukup manjur untuk mengatasi ketombe serta mengikis kulit mati yang terdapat pada permukaan kulit kepala. Ada mitos yang menyebutkan, jika lemon dinilai mampu untuk menghilangkan rambut memutih (uban). Cara menghilangkan ketombe dengan ramuan ini bisa Anda lakukan selama 20 hingga 30 menit untuk kemudian dibilas dengan shampo.
{ 0 comments... read them below or add one }
Posting Komentar